Jepang Movie Terbaru Action Attack on Titan

Sebuah trailer terbaru film live action Jepang Movie terbaru Attack on Titan baru saja tanggal 22 Juni kemarin rilis. Trailer kali ini menghadirkan aksi para pembasmi titan menggunakan 3D maneuver gear-nya. Selain itu, film live action Attack on Titan ini akan menjadi film pertama di Jepang yang akan mendukung sistem 4DX atau MX4D.

Film ini akan disutradarai oleh Shinji Higuchi yang pernah juga mensutradarai The Floathing Castle dan The Last Princess. Sedangkan untuk naskahnya ditulis oleh Yuusuke Watanabe yang pernah menukangi Dragon Ball Z: Battle of Gods, live action Gantz, Gantz II: Perfect Answer, dan juga 20th Century Boys. Untuk kritikusnya sendiri akan diserahkan kepada Tomohiro Machiyama dan mangaka asli Attack on Titan, Hajime Isayama.

Ini traier live actionnya di Youtube

Film ini akan dibintangi oleh sederet aktor dan aktris papan atas jepang seperti Haruma Miura sebagai Eren, Hiroki Hasegawa sebagai Shikishima dan Kiko Mizuhara sebagai Mikasa.

Salah satu band jepang yang bernama Sekai no Owari juga turut berkontribusi dengan mengisi lagu tema film ini yang berjudul 'Anti Hero' dan 'SOS'


Film Jepang live action ini terdiri dari 2 bagian. Film bagian pertama akan mulai tayang pada 1 Agustus di Jepang dan bagian keduanya akan tayang pada 19 September mendatang yang berjudul Attack on Titan: End of the World. Film ini juga rencananya akan ditayangkan di Indonesia.
Share on Google Plus

About Unknown

Penulis Blog Seputar Anime.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment